Bitung, KomentarNews.ID- Menyusul adanya kabar bahwa ada Kapal Patroli P50048 milik Pangkalan PLP Kelas II Bitung terbalik pada Jumat lalu di perairan Tandurusa Kota Bitung Sulawesi Utara (Sulut).
Membuat beberapa warga bertanya-tanya tentang peristiwa tersebut, yang menduga hal itu mungkin disebabkan ada human eror ataupun hal lainya seperti hal teknis mesin rusak dan lainnya.
"Idealnya kapal Patroli dapat naik dock minimal 3 tahun sekali, untuk pengecekan mesin untuk menghindari kerusakan kapal saat beroperasi di laut," usul salah satu warga yang enggan namanya disebut.
Menyikapi hal ini, membuat Kepala Pangkalan PLP Kelas II Bitung angkat bicara. Dikatakan oleh Kepala Ibu Capt Majumi AK Mamuaja SE M.MAR MAP mengatakan bahwa untuk penyebab kapal Patroli kami terbalik pada Jumat lalu masih dalam tahapan penyelidikan oleh PPNS (Penyidik Pegawai Negeri Sipil).
"Kami belum bisa memastikan penyebab Kapal Patroli kami terbalik tersebut sebab masih dalam pemeriksaan," singkatnya.(*)