Bitung, KomentarNews.ID- Pagi sekitar pukul 08:00 WITA Rabu (14/07/2021). Sejumlah Satgas TMMD mulai berkemas dikarenakan pelaksanaan TMMD ke-111 telah berakhir.
Terlihat memang sejak pagi sejumlah Tenda yang berada di Posko TMMD mulai dibongkar dikarenakan perintah Dan Satgas TMMD Lettu Jullen T Kasihaeng memerintahkan untuk segera berkemas dikarenakan telah berakhir.
Saat Tenda di bongkar, kemudian sejumlah perangkat tenda seperti tali, terpal dan besi langsung dirapihkan dan dimuat kedalam mobil untuk dibawah ke markas Kodim 1310 Bitung.
Seperti diketahui pada Rabu (14/07/2021) Dandim 1310 Bitung telah menyerahkan laporan TMMD kepada Pemkot Bitung melalui Wakil Wali Kota Hengky Honandar SE didampingi Sekda Dr Audy Pangemanan MS.i.(*)