![]() |
Anggota TNI Kodim 1310 Gekar Rapid Test |
Bitung, KomentarNews.ID- Pihak Kodim 1310 Kota Bitung nampaknya akan sangat ketat dalam mempersiapkan pelaksanaan Tentara Nasional Indonesia Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-111 ditahun 2021 saat ini.
Buktinya, sebelum pelaksanaan pembukaan kegiatan TMMD, pihak Kodim 1310 melakukan Rapid Test kepada seluruh anggota TNI sebagai tindakan preventif dalam pencegahan Covid-19.
Terpantau oleh sejumlah wartawan Senin (14/06/2021 memang terlihat seluruh anggota TNI Kodim 1310.
Sebelumnya Dandim 1310 Bitung Let Kol Inf Benny Lesmana SE. M.han mengatakan bahwa dalam pelaksanaan TMMD ke-111 ini akan dilaksanakan pada Selasa (15/06/2021) dan pembukaanya akan digelar upacara di halaman Kodim, kemudian akan menuju di lokasi TMMD untuk membangun jalan di Kelurahan Kumersot Kecamatan Ranowulu.(*)