Iklan

Iklan

Kasat Lantas Bagikan Helm Gratis Ke Tukang Ojek Di Bitung

Komentar News
Wednesday, 22 July 2020, July 22, 2020 WIB Last Updated 2020-07-22T13:36:19Z

Kasat Lantas Polres Bitung AKP Awaludin Puhi saat membagikan helm kepada pengendara ojek di pusat Kota Bitung

Bitung, Komentarnews.id
Beberapa tukang ojek yang sering mangkal di Pusat Kota Bitung, Rabu (22/07/2020), terlihat sangat kaget bukan kepalang, saat didatangi Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bitung AKP Awaludin Puhi dan jajaranya.

Terpantau saat Kasat Lantas Awaludin Puhi, menemui para tukang ojek di Pusat Kota Bitung, dengan mengendarai mobil Patroli. Kasat pun turun dari mobil dan langsung menuju ke arah para tukang ojek, dirinya menanyakan apakah sudah tahu bahwa besok akan dilaksanakan operasi Patuh? Dan beberapa tukang ojek menjawab, belum mengetahui.

Seketika, Kasat Lantas langsung memberikan informasinya, bahwa besok Kamis (23/07/2020) akan dilaksanakan operasi patuh yang diingatkan para pegendara roda dua apalagi tukang ojek wajib memakai helm.

Usai memberikan informasinya, Kasat langsung mengambil helm yang masih baru dan langsung memberikan hadiah secara gratis, kepada beberapa tukang ojek. Yang disambut dengan senyuman riang pertanda para tukang ojek sangat senang.

Tak hanya itu saja, ada salah satu pengendara kendaraan bermotor yang lewat tanpa menggunakan helm, Kasat dan jajaranya langsung mencegatnya karena langsung terlihat secara kasat mata dan langsung diberikan informasi akan operasi Patuh dan wajib selalu pakai helm.

"Ingat, besok operasi patuh akan dimulai dan akan berlangsung selama 14 hari. Bagi pengendara bermotor, wajib pakai helm dan masker, sebab jika tidak akan ditindak dengan tilang di tempat. Saya harap informasi ini, dapat diteruskan kepada saudara dan teman-teman lainya," kata Kasat yang milenial ini.

Diketahui, dalam kegiatan ini, Kasat Lantas juga membagikan masker kepada beberapa tukang ojek sebagai Alat Pelindung Diri (APD) menangkal Corona.

Usai membagikan helm dan mengsosialisasikan operasi Patuh. Kasat dan jajaranya, berpindah lokasi ke arah perempatan Girian untuk melakukan hal yang sama.(***)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kasat Lantas Bagikan Helm Gratis Ke Tukang Ojek Di Bitung

Terkini

Iklan