Basmi Said SE MS.i saat berdiskusi singkat dengan Menteri Perikanan Edhy Prabowo di BPU Pemkot Bitung
KomentarNews.ID
Kedatangan Menteri Perikanan RI Edhy Parabowo SE MM MBA di Kota Bitung pada Senin (17/02/2020) tentu menaruh harapan besar agar sektor Perikanan yang sebelumnya "lumpuh" bisa berjaya kembali.
Apalagi pada dialog dengan kalangan pelaku Perikanan dengan kalangan organisasi perikanan lainya yaitu Ketua Asosiasi Unit Pengolahan Ikan (UPI) Kota Bitung, Basmi Said, Menteri dengan getol menyampaikan bahwa dirinya akan melakukan perubahan dengan mencabut akan peraturan transhipment dan moratorium kapal ex asing yang nantinya ada aturan baru untuk mencari solusi akan masalah yang menjanggal sehingga membuat kondisi perikanan di Bitung berjaya kembali.
"Kami selaku pelaku-pelaku Perikanan di Kota Bitung ini, tentu sangat gembira," kata Basmi.
Sebab dalam pertemuan dengan Menteri di kantor BPU Pemkot yang disaksikan oleh Walikota Max J Lomban dan Wakil Walikota Ir Maurits Mantiri MM. "Menteri berjanji akan segera merealisasikan percepatan pembangunan sektor perikanan di kota bitung menyangkut perijinan dipercepat, moratorium kapal ex asing dan transhipment segera dicabut dengan harapan dunia perikanan kota bitung akan bergairah lagi seperti sediakala sebelum tahun 2015," kata Dosen STIE Petra Bitung ini.
Foto bersama Menteri Edhy Prabowo bersama pelaku-pelaku Perikanan di Bitung juga dihadiri Walikota dan Wakil Walikota
Selain itu juga, masalah perikanan ini juga tidak hanya itu saja seperti di perikanan tangkap saja, untuk memenuhi kebutuhan UPI tapi disamping itu juga masalah lain UPI yang membuat kalah dalam kompetisi.
"Yaitu 1 Free trade agreement dengan pasar USA dan Euro. 2. Infrastructure untuk container bisa langsung keluar tidak lagi melalui Surabaya atau Jakarta dulu. Sebab Ini juga bagian dari tanggungjawab Kementrian Kelautan Perikanan (KKP) disamping masalah-masalah lainnya," tandasnya didampingi Bos PT Etmieco Ci Eti.
Sebelumnya dalam kunjunganya di Perusahan Samudra Mandiri Sentosa (SMS) Menteri Perikanan Edhy Prabowo menyampaikan bahwa kondisi di Bitung dirinya sebenarnya sudah tahu. Untuk itu aturan-aturan sebelumnya yang membuat kondisi perikanan di Bitung ini lumpuh akan segera diperbaiki agar kondisi Perikanan akan berjaya kembali.(nan)