Bitung, KomentarNews.ID- Pasangan Calon Wali Kota Bitung dan Wakil Walikota Hengky Honandar dan Randito Maringka (HH-RM) kembali lagi ketambahan kekuatan amunisi pemikir dan tokoh berpengaruh di Kota Bitung ini.
Jika sebelumnya tokoh yang merupakan mantan Sekretaris Daerah (Sekda) dan Wali Kota Bitung yaitu Maximiliaan Jonas Lomban SE M.SI (MJL) yang resmi bergabung dan akan siap memenangkan HH-RM di Pilkada Bitung untuk membuat perubahan untuk Kota Bitung.
Kali ini mantan Kabag Keuangan Pemerintah Kota Bitung, di era Wali Kota Bitung Alm Hanny Sondakh di dua periode yaitu Petrus Tuange SE M.SI sudah resmi bergabung untuk memberikan kontribusi penguatan disegala sektor lebih khusus menambah kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di pusaran HH-RM.
Buktinya pada rapat terbatas HH-RM di Di Kecamatan Ranowulu pada Kamis (03/10/2024) Petrus Tuange menjelaskan terkait visi dan misi HH-RM kedepan Jika Tuhan berkenan memimpin Kota Bitung kedepan bahwa Program Kesehatan BPJS, Dana Duka dan Insentif Tokoh-Tokoh Agama akan terus dilanjutkan.
Ia menjelaskan bahwa sesuai apa yang diamanatkan Pak Calon Kita Pak Hengky dan Pak Randito yang pertama adalah bahwa dengan tegas menyatakan bahwa masyarakat jangan kuatir sebab BPJS kesehatan Tetap Akan Dilanjutkan dan yang kedua Dana Santunan Duka Itu tetap lanjut dan akan diupayakan adalah pemberianya tepat waktu artinya jangan sampai bantuan molor padahal warga yang berduka sudah butuh bantuanya dan yang ketiga insentif untuk hamba Tuhan tetap akan dilanjutkan bukan ditiadakan.
Tuange pun menjelaskan terkait adanya kabar entah itu betul atau tidak bahwa BPJS belum dilunasi saat ini, tentu jika Tuhan Berkenan Pak Hengky dan Pak Randito terpilih permasalahan-permasalahan seperti ini, akan segera diselesaikan oleh Pak Hengky dan Randito kedepan.
Selanjutnya persoalan Hak ASN menyangkut TPP dan lainya tentu Pak Hengky dan Randito jika terpilih akan tetap membayarnya. "Jika tidak saya yang akan mundur lebih dahulu karna ASN adalah bagian dari Pemerintahan dan rakyat," papar Om Petu tersenyum.
Juga kedepan persoalan pembangunan jalan juga menjadi tugas Pak Hengky dan Pak Randito untuk memperhatikanya termasuk di Kelurahan Batu Putih, sebab kalu melihat posisi APBD Bitung berkisar 900 sekian miliar tentu kedepan bisa di kelola lebih baik lagi untuk membuat Kota Bitung lebih harmonis dan rakyat maju kedepan di tangan Pak Hengky dan Randito.
Hadir dalam Rapat terbatas ini yaitu Istri tercinta Hengky Honandar yaitu Ci Ellen Sondakh dan Ketua Partai NasDem Bitung Norry Supit M.Sc, mantan Ketua Gerindra Bitung pertama Bapak Lexi Maramis mantan anggota DPRD Habriyanto Achmad SH serta tokoh-tokoh masyarakat lainya.(*)