![]() |
Hengky Honandar Naik Mikrolet saat pulang dari acara di Lembeh |
Bitung, KomentarNews.ID- Keteladanan Sosok pengusaha asal Kota Bitung Hengky Honandar SE, yang sempat merintis karirnya di dunia politik di Sulawesi Utara (Sulut).
Yaitu sejak Hengky menjabat Wakil Ketua DPRD Bitung dan sempat menjadi Calon Walikota Bitung hingga Anggota DPRD Provinsi Sulut dan saat ini akan dilantik menjabat Wakil Walikota Bitung, nampaknya tidak membuatnya jumawa atau lupa diri melainkan terus saja memegang ciri khasnya yang sederhana apa adanya.
Kendati dalam daftar kekayaannya sebagai Calon Wakil Walikota Bitung ditahun 2020 memiliki harta paling tinggi dari kontestan Pemilihan Kepala Daerah di Kota Bitung, bawaan kepribadian, Hengky Honandar tak membuatnya larut dalam kemewahanya, melainkan dirinya terus saja terlihat rendah hati dan suka bergaul kepada siapa saja.
Salah satu bukti, saat Wakil Walikota terpilih Kota Bitung ini, pulang dari acara di Pulau Lembeh pada Sabtu (27/03/2021), dalam menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) Pdt Jems Mailuhu, pemandangan menarik terlihat dimana ketika hendak dirinya melangkahkan kakinya dari perahu taxi ke dermaga Ruko Pateten. Dirinya langsung bergegas berjalan untuk keluar dari Ruko Pateten.
Dimana, saat dirinya berjalan keluar jalan, bukanya dirinya menunggu jemputan mobil pribadinya namun Hengky Honandar, langsung menyetop mobil mikrolet yang melintas dihadapanya yang kebetulan sedang dalam keadaan kosong. "Ini jo manjo nae," kata Hengky dengan dialek Manado, sehingga langsung beberapa rombongannya mengikutinya.
Seketika, saat dalam mikrolet sang judan Polisi langsung menyahut kepada sang sopir. "Sari Cakalang neh," ujar Saiful yang langsung dijawab sang sopir. "Ok ndan," sahutnya.
Menariknya juga, bukannya Hengky naik di kursi depan. Melainkan dirinya duduk di kursi dekat pintu tengah.
"Nda apa-apa kwa, kita so biasa nae mikro bagini. Sebab skali-skali torang musti merakyat nae oto Mikrolet," ujar Honandar tersenyum kepada sejumlah sespri andalannya seperti Teddy Atomals, Febri Suratinoyo, Leon Kalangit, Fanny Wakary, Jansen Lengkong, Alfian Pandeirot dan Hendra 'Ancu' Baco.
Dalam perjalanan, menurut Saifull ajudanya bahwa Bapak Hengky Honandar terlihat enjoy dan menikmati perjalanan dengan naik mikrolet, "Saya dulu masih kecil, tidak hanya naik mobil mikro, namun saya jalan kaki hampir sekilo sampai di sekolah, jadi kalau cuma naik mikro begini tidak masalah bagi saya," cerita Hengky yang sempat membuat sejumlah rombongan larut dalam ceritanya tersebut.
Saat dirinya turun, pihaknya langsung membayar kepada sang sopir. "Terimah Kaseh neh sopir," ujar Honandar sambil melambaikan tanganya.(*)