Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bitung akhirnya telah selesai, melakukan seleksi berkas akan calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Dimana menurut Ketua divisi SDM dan Parmas KPU Kota Bitung, Idhly Ramadhiani Fithria bahwa dari 158 orang pendaftar, 15 orang dinyatakan gugur atau tidak lolos dalam seleksi berkas belum lama ini.
Akan tetapi lanjut Idhly bahwa total pelamar di tujuh kecamatan diluar Kecamatan Lembeh Utara ada 158 orang, namun setelah dilakukan seleksi secara ketat didapati hanya 143 orang yang dinyatakan lolos berkas.
Lantas, usai seleksi berkas PPK ini membuat warganet pun bertanya-tanya kapan dan dimana pelaksanaan tahapan selanjutnya?
Menyikapi akan hal tersebut, Ketua KPU Kota Bitung, Desli Deriel Sumampow SE mengatakan bahwa calon PPK yang lulus administrasi atau berkas, akan segera mengikuti tes tertulis yang akan dilaksanakan Senin (03/02/2020) pukul 10.00 Wita yang akan dilakanakan di STIE Petra Kota Bitung.
Menurut mantan Ketua Dewan Mahasiswa STIE Petra Bitung ini dalam test tertulis ini bagi siapa yang tidak hadir dengan alasan yang tidak jelas dianggap mengundurkan diri dan otomatis gugur. "Untuk itu kami menegaskan kepada calon PPK agar dapat memperhatikan jadwal test tertulis ini agar jangan sampai terlewati," pungkasnya.(nan)